BUMN Branding & Marketing Awards 2023, Elevating Human Lives – Brand Evolution in the Industry 5.0 Era

E-Magazine November - Desember 2024
Dewan Juri BBMA 2023

Jakarta, BUMN TRACK – Strategi branding dan marketing tidak terlepas dari perkembangan digitalisasi yang kian pesat. Terlebih, era revolusi industri 5.0 mengacu pada perkembangan teknologi yang terus meningkatkan otomatisasi dan digitalisasi di berbagai bidang.

Era ini mengacu pada kolaborasi antara teknologi canggih seperti Artificial Intelligence (AI), Internet of Things (IoT) dan teknologi robot dengan keahlian manusia untuk meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat.

Bagi BUMN, pemanfaatan era digital 5.0 untuk transformasi bisnis harus memperhatikan berbagai aspek yang mencakup teknologi, pengalaman pelanggan dan nilai tambah. Beberapa strategi yang diterapkan antara lain berupa analitik berbasis data, multichannel marketing, konten berharga, penggabungan Artificial Intelligence (AI) dan chatbot serta penggunaan media sosial.

BUMN Track didukung oleh WIR Group dan DMID kembali menyelenggarakan BUMN Branding and Marketing Award (BBMA) ke-11 tahun 2023 dengan mengangkat tema “Elevating Human Lives – Brand Evolution in the Industry 5.0 Era”.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan apresiasi sekaligus mengukur daya saing para pelaku branding dan marketing BUMN, serta melihat dampak positif dari inovasi teknologi yang dilakukan terhadap posisi brand terhadap perkembangan kehidupan masyarakat Indonesia.

“Kami berusaha konsisten dalam mengapresiasi BUMN yang senantiasa berinovasi dalam menerapkan strategi branding dan pemasaran, khususnya dia era 5.0 yang mengutamakan kecanggihan teknologi,” ujar CEO BUMN Track, SH Sutarto di Hotel Borobudur, Jakarta, Rabu (13/12/23).

Ketua Dewan Juri BBMA 2023 tahun ke-11 Daniel Surya yang juga merupakan Co-Founder dan Executive Chairman WIR Grup mengatakan, era saat ini mengarah pada pemberdayaan kehidupan manusia melalui evolusi brand yang positif. Era ini juga menitikberatkan bagaimana inovasi mengarah pada perkembangan dunia bisnis yang lebih human centered, dimana brand harus lebih responsif terhadap kebutuhan maupun nilai-nilai yang ada di masyarakat.

“Tema yang diambil mendorong kita untuk memandang brand bukan hanya sebagai entitas bisnis, tetapi sebagai kekuatan untuk melakukan perubahan positif dengan memahami, beradaptasi dan menginspirasi brand dapat menjadi katalisator untuk meningkatkan kehidupan manusia di Indonesia dalam era industri 5.0,” ungkap Daniel.
Lima Aspek Penilaian

Sebanyak 76 perusahaan perserta yang terdiri dari BUMN, anak Perusahaan BUMN, Perusahaan BUMN Tbk dan Anak Perusahaan BUMN Tbk mengikuti proses penjurian BUMN Branding & Marketing Award 2023 tahun ke-11 melalui online zoom meeting. Kegiatan ini berlangsung pada 20-24 November 2023.

BBMA 2023 menetapkan aspek penilaian yang terbagi atas lima bagian, yakni BUMN Branding Award, BUMN Marketing Award, Global Branding and Marketing Award, Elevating Human Lives – Brand Evolution in the Industry 5.0 Era serta apresiasi kepada The Best Chief Marketing Officer (CMO) mencakup Creative Marketing, Leadership & Teamwork, Personal Communication, dan Corporate Marketing Performance.

Sebelum pelaksanaan awarding, kegiatan diawali “conference” yang merupakan forum dialog antara pengambil kebijakan, CEO/praktisi dan Profesional Branding & Marketing. Hadir sebagai narasumber yakni Stephen Ng – CEO Nusameta, Oni Febriarto R – Wakil Direktur Utama/CMO PT Bank Tabungan Negara (Persero), Tbk serta Edi Witjara – Direktur Utama PT INTI (Persero)

Asas integritas, keterbukaan dan tanggung jawab yang menjadi bagian dari proses penilaian dari para dewan juri yang terdiri berbagai latar profesi, menjadikan ajang BUMN Branding & Marketing Award 2023 sangat kredibel dan dapat dijadikan acuan.

Bagikan:

#BUMN Award #BBMA Award
#Anugerah BUMN 2024
#BTN Persaingan Usaha  #3000 KPR Prabowo #Talenta BSI. #Pengelolaan sampah BNI. #Akad Masal KPR BTN

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.