Tentang

Transformasi digital tidak bisa dielakan lagi, termasuk media majalah BUMN Track. Majalah yang di launching tanggal 3 Juni 2007 oleh Dr. Sugiharto Menteri BUMN RI, harus berkembang ke dunia digital. Walaupun media versi majalah tetap kami terbitkan.

Lewat bumntrack.co.id, media ini ingin menyapa para pembaca lebih luas pada generasi muda Indonesia, untuk menyongsong bonus demografi Indonesia yang haus akan informasi akurat, berimbang, serta berkualitas.

bumntrack.co.id, hadir untuk mengulas dan menjadi referensi informasi sepak terjang perusahaan pelat merah Indonesia alias Badan Usaha Milik Negara, yang memiliki kontribusi signifikan dalam meningkatkan ekonomi bangsa. Termasuk, sebagai pengawasan publik bagi perusahaan-perusahaan yang tujuan utamanya untuk peningkatan taraf ekonomi bangsa.

Sebagai media digital, bumntrack.co.id akan terus mengembangkan konten yang sesuai zamannya, dengan menyajikan berbagai isu yang mendalam dan terkini, terutama terkait ekonomi Indonesia dan BUMN. Pembaca perlu juga mendapatkan referensi kebijakan-kebijakan ekonomi Indonesia sebagai acuan memandang Indonesia lebih mendalam.

Bukan sekedar teks, bumntrack.co.id akan terus menyajikan informasi yang dikemas secara video dan infografis agar netizen atau warga net, yang juga memerlukan informasi ringkas dan berkualitas bisa terlayani.

Digawangi para jurnalis, team sosial media dan komunitas yang kompeten dibidangnya, bumntrack.co.id ingin menghadirkan informasi akurat bukan no hoax, berimbang yang memenuhi standard etik dan pedoman media siber yang telah ditetapkan Dewan Pers.

bumntrack.co.id percaya lewat informasi yang akurat, kredibel dari sumber pertama, masyarakat akhirnya mendapatkan informasi yang menuntun jalan hidup untuk memutuskan dan Indonesia lebih baik.

Back to top button