Cegah Penyebaran Virus Corona, Jasa Tirta II Tutup Kawasan Wisata Jatiluhur

E-Magazine November - Desember 2024

Jakarta, Bumntrack.co.id – Menyusul himbauan pemerintah untuk mengurangi kegiatan di luar rumah, untuk mengurangi potensi penyebaran virus Covid-19, Jasa Tirta II menutup tempat rekreasi Kawasan Wisata Jatiluhur selama 14 hari mulai 17 sampai dengan 30 Maret 2020.

“Menyikapi penyebaran covid-19 yang terus meningkat dari waktu ke waktu, Jasa Tirta II menutup Kawasan Wisata Jatiluhur sementara waktu khususnya untuk area kawasan wisata Istora dan Jatiluhur Water World karena berpotensi mendatangkan massa yang banyak,”ujar Sekretaris Perusahaan Jasa Tirta II, Nandang Munandar dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Selasa (17/3).

Untuk operasional Hotel Pesanggrahan dan Hotel Istora tetap beroperasi seperti biasa dengan memperhatikan prosedur penanganan dan pencegahan covid-19. “Prosedur penanganan dan pencegahan covid 19 antara lain skrining suhu dan kesehatan tubuh sebelum memasuki gedung, penyediaan hand sanitizer di setiap pintu masuk, penyediaan masker dan penyemprotan disinfektan di setiap gedung,” jelasnya.

Sebelumnya, Jasa Tirta II juga menerapkan konsep work from home selama 14 hari mulai 17 sampai dengan 30 Maret 2020 sebagai upaya pencegahan, penanganan dan penyebaran covid-19. Konsep work from home akan dibagi per tiga hari dengan tetap mengutamakan pelayanan operasional sumber daya air.

Bagikan:

#BUMN Award #BBMA Award
#Anugerah BUMN 2024
#BTN Persaingan Usaha  #3000 KPR Prabowo #Talenta BSI. #Pengelolaan sampah BNI. #Akad Masal KPR BTN

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.