Jakarta, Bumntrack.co.id – Untuk memastikan bahwa proses pengadaan barang dan jasa di lingkungan KAI Services berlangsung dengan lebih terbuka dan akuntabel dalam sistem Pengadaan Barang dan Jasa, KAI Services mengajak para pelaku usaha untuk bergabung menjadi vendor dalam platform E Procurement yang bisa diakses melalui website KAI Services di https://www.reska.id/
Platform ini dirancang untuk meningkatkan transparansi, efisiensi, dan kemudahan akses bagi perusahaan maupun perorangan yang ingin berpartisipasi dalam proses pengadaan di lingkungan KAI Services.
Manager Corporate Communication KAI Services, Nyoman Suardhita, mengatakan, penerapan E Procurement merupakan langkah strategis dalam mendukung prinsip Good Corporate Governance (GCG) dan transformasi digital di KAI Services.
“Melalui sistem E Procurement, kami ingin memastikan bahwa proses pengadaan barang dan jasa di lingkungan KAI Services berlangsung dengan lebih terbuka dan akuntabel. Dengan platform ini, para pelaku usaha dapat dengan mudah mendaftarkan diri serta mengakses informasi terkait pelelangan yang tersedia di KAI Services.” ujar Nyoman dalam keterangan resmi pada Jumat (9/1/25).
Implementasi E Procurement merupakan komitmen kami dalam mendukung digitalisasi proses bisnis serta mewujudkan pengadaan barang dan jasa yang lebih transparan, akuntabel, dan efisien sesuai prinsip GCG.
KAI Services sebagai Central of Services PT KAI (Persero) yang berkantor di Stasiun Mangga Besar, Jalan Karang Anyar No. 1 Jakarta, mengelola beberapa unit bisnis mulai dari Parkir, Security, Cleaning, Loko Café, hingga logistik. Kehadiran pelaku usaha atau vendor dalam pengadaan barang dan jasa memberi dukungan strategis dalam menjalankan roda bisnis KAI Services.








