Keterbukaan Informasi Publik BUMN Diapresiasi

E-Magazine November - Desember 2024

Jakarta, BUMN TRACK – Ketua Komisi Informasi Pusat (KIP), Dr. Donny Yusgiantoro terus mendorong keterbukaan informasi publik di badan-badan publik seperti Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang melaksanakan kewajibannya untuk memberikan informasi kepada publik secara transparan dan akuntabel.

“Kepada badan publik dan BUMN yang sudah melaksanakan keterbukaan informasi perlu diapresiasi. Kepada yang belum, kami terus dorong agar lebih terbuka lagi,” kata ketua KIP, Dr. Donny Yusgiantoro pada Sosialisasi Penghargaan Keterbukaan Informasi Publik (KIP) BUMN Awards 2023 yang diselenggarakan oleh BUMN Track secara daring di Jakarta, Selasa (22/8/23).

Sedikitnya 50 wakil dari BUMN peserta seleksi hadir pada sosialisasi yang disampaikan oleh Ketua KIP Donny Yusgiantoro, Ketua Dewan Juri Menteri Komunikasi dan Informatika (2014-2019) Rudiantara dan CEO BUMN Track SH Sutarto. Proses seleksi penjurian dilakukan 24 juri yang dikenal memiliki integritas dan kompetensi akan berlangsung sampai malam anugerah pada tanggal 26 oktober 2023 di Hotel Borobudur Jakarta.

Menurutnya, UU KIP (Keterbukaan Informasi Publik) No.14 tahun 2008 menyatakan bahwa hak memperoleh informasi merupakan hak asasi manusia dan keterbukaan informasi publik merupakan salah satu ciri penting negara demokratis yang menjunjung tinggi kedaulatan rakyat untuk mewujudkan penyelenggaraan negara yang baik.

Keterbukaan informasi publik, katanya, merupakan sarana dalam mengoptimalkan pengawasan publik terhadap penyelenggaraan negara dan Badan Publik lainnya dan segala sesuatu yang berakibat pada kepentingan publik. Di sisi lain, UU tersebut menyebutkan bahwa Badan Publik berkewajiban untuk memberikan informasi kepada publik secara transparan dan akuntabel.

“Tujuan UU KIP bagi masyarakat adalah menjamin hak warga negara mengetahui rencana pembuatan kebijakan publik, program kebijakan publik dan proses pengambilan keputusan publik serta mendorong partisipasi dan peran aktif masyarakat dalam pengambilan kebijakan publik dan pengelolaan badan publik yang baik,” jelas Donny Yusgiantoro.

Seiring dengan penganugerahan KIP BUMN Awards 2023, BUMN Track menyelenggarakan Seminar BUMN & Golf Tournament Bali yang akan dilaksanakan pada 1-2 September 2023 yang menampilkan pembicara Rudiantara, Donny Yusgiantoro, ahli komunikasi Effendi Gazali dan Gubernur Bali Dr. I Wayan Koster dengan moderator Pemimpin Umum BUMN Track Ahmed Kurnia.

Bagikan:

#BUMN Award #BBMA Award
#Anugerah BUMN 2024
#BTN Persaingan Usaha  #3000 KPR Prabowo #Talenta BSI. #Pengelolaan sampah BNI. #Akad Masal KPR BTN

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.