Proyek di Industri Hulu Migas, SKK Migas Serap Ratusan Ribu Ton Pipa dan Baja

E-Magazine Januari - Maret 2025

Jakarta, Bumntrack.co.id – Setelah ditandatanganinya Nota Kesepahaman, SKK Migas bersama The Indonesian Iron & Steel Industry Association (IISIA) kembali menyelenggarakan Forum Implementasi Nota Kesepahaman antara SKK Migas dengan Cluster Flat dan Pipe Product IISIA. Forum Implementasi Nota Kesepahaman ini merupakan review kinerja, pencapaian dan evaluasi atas nota kesepahaman antara SKK Migas dengan IISIA yang telah berlangsung selama kurang lebih 1 tahun ke belakang sebagai bentuk upaya SKK Migas dalam mendorong pencapaian TKDN dalam kegiatan hulu migas.

Disamping itu juga perlu adanya pembinaan dari KKKS kepada IISIA melalui uji coba dan pemilihan strategi pengadaan yang tepat untuk membantu tumbuhnya industri baja dalam negeri.

“Salah satu bentuk pencapaian melalui Nota Kesepahaman dimaksud yaitu berupa pemesanan plat baja dan pipa oleh KKKS kepada anggota IISIA sebanyak 180.000 Ton pada tahun 2018-2019,” kata Chairman IISIA, Purwono Widodo kepada wartawan di Jakarta, Selasa (25/2).

Erwin Suryadi selaku Kadiv Pengendalian Pengadaan Barang dan Jasa SKK Migas menambahkan bahwa SKK Migas berusaha semaksimal mungkin untuk mencari cara terbaik dalam menjembatani antara kegiatan operasi dan pemenuhan TKDN, sehingga diharapkan forum ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari Program Pengembangan Vendor yang dimiliki oleh SKK Migas dalam mengembangkan industri dalam negeri yang mana juga sudah mendapatkan apresiasi yang baik dari para stakeholder.

Sedangkan Ridwan Djamaluddin sebagai Deputi Bidang Koordinasi Infrastruktur Kemenko Maritim dan Investasi RI pada kesempatan ini menyampaikan bahwa sangat mendukung kegiatan ini, karena kunci penting dalam peningkatan investasi dalam negeri adalah meningkatkan penggunaan produk dalam negeri yang terkandung pada program P3DN.

Hal ini sangat serius dilakukan oleh pemerintah dengan dibentuknya Tim Nasional P3DN yang akan terus memantau, mengawasi dan menjamin konsistensi TKDN serta melaporkan kepada presiden.

“Kami berharap adanya dukungan dari pemerintah dan KKKS untuk selalu berpihak pada produk dalam negeri guna meningkatkan pertumbuhan industri dalam negeri. Diharapkan seluruh stake holder, baik pemerintah maupun industri dalam negeri untuk bersama-sama mengembangkan kapasitas yang dimiliki industri besi/baja dalam negeri sehingga dapat memenuhi kualitas, delivery serta harga yang kompetitif,” kata Hardiman Utomo selaku Chairman Pipe Product Cluster IISIA.

Bagikan:

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.