PT INTI Luncurkan Website Layanan Customer dan E-Partnership
Jakarta, Bumntrack.co.id – PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero) atau PT INTI (Persero) meluncurkan platform berbasis website untuk memberikan kemudahan akses layanan pelanggan, mitra, reseller, dan pasar digital (marketplace). Layanan yang diberi tajuk MyINTI itu akan menjadi portal bagi seluruh stakeholder untuk dapat berinteraksi lebih mudah dan mendapatkan nilai tambah (value added) dalam berbagai transaksi.
“MyINTI ini merupakan sarana stakeholder digital touchpoint sehingga PT INTI (Persero) dapat berinteraksi dengan pelanggan, mitra, dan reseller lebih dekat sekaligus lebih transparan,” kata Direktur Utama PT INTI (Persero) Otong Iip dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Jumat (20/05).
Layanan MyINTI https://my.inti.co.id/ yang diluncurkan tepat pada Hari Kebangkitan Nasional ini memungkinkan cakupan interaksi, mulai dari belanja virtual, pencarian informasi bisnis, pendaftaran e-partnership, pengumuman tender, hingga pembelian dalam skala yang lebih mudah dan cepat. Adapun layanan yang diberikan melalui MyINTI itu terbagi menjadi beberapa klasifikasi, yaitu:
1) Mitra, akses yang memungkinkan perusahaan untuk mendaftarkan diri sebagai mitra perusahaan. Mitra yang dinyatakan lolos akan memiliki akun khusus yang nantinya dapat digunakan untuk mengakses pengumuman tender perusahaan.
2) Reseller, akses yang memungkinkan perusahaan atau perorangan untuk mendaftarkan diri sebagai reseller, baik sebagai agen atau distributor. Reseller yang mendaftarkan diri sebagai agen akan bertindak atas nama PT INTI (Persero) dan mendapatkan imbal komisi dalam jumlah tertentu. Sementara reseller yang mendaftarkan diri sebagai distributor akan bertindak atas nama sendiri dalam melakukan pemasaran produk PT INTI (Persero) dan mendapatkan harga diskon spesial.
3) Marketplace, halaman yang memungkinkan pelanggan melakukan pembelian secara online.
Pada pengembangan berikutnya, Vice President Sekretaris Perusahaan, Perencanaan Strategis, dan Pengembangan Bisnis PT INTI (Persero) Rizqi Ayunda Pratama menambahkan, MyINTI nantinya akan tersedia pula dalam versi aplikasi yang mudah diunduh di Play Store dan dilengkapi dengan akses helpdesk 24 jam/7 hari seminggu. Selain itu, PT INTI (Persero) pun akan terus menambah berbagai fitur MyINTI yang mengutamakan prinsip customer centricity.